Tony menekankan bahwa kerja sama ini adalah bukti komitmen serius PTFI dalam meningkatkan industri hilirisasi di Indonesia. “Kami sangat senang bekerja sama dengan Antam karena memiliki visi yang sama untuk bersinergi demi kepentingan bersama,” tambah Tony.
Produksi emas dari PMR PTFI direncanakan dimulai pada pekan kedua Desember 2024. Estimasi produksi hingga akhir tahun 2024 adalah sebesar 0,5 ton dan diperkirakan akan meningkat menjadi 4,75 ton pada kuartal pertama 2025.
Dengan kerja sama yang kuat antara Antam dan PTFI, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi industri hilirisasi di Indonesia serta memberikan kontribusi yang signifikan bagi perekonomian negara.