Secara umum, cara mengobati bintitan adalah dengan menjaga kebersihan dan kenyamanan area organ penglihatan. Biasanya, bintitan tidak membahayakan dan dapat sembuh dengan sendirinya seiring berjalannya waktu. Namun, jika kondisi tidak membaik, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter. Berikut adalah beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengatasi mata bintitan:
1. Kompres Hangat
Mengompres mata bintitan dengan air hangat dapat membantu melarutkan nanah dan mendorongnya keluar. Caranya cukup mudah, rendam handuk bersih dalam air hangat dan kompreskan ke mata selama 5-10 menit, 3 kali sehari.
2. Pijatan Ringan
Berikan pijatan ringan di sekitar mata bintitan untuk meredakan sakitnya. Pastikan tangan dalam keadaan bersih sebelum melakukan pijatan. Jika terasa sangat sakit, sebaiknya biarkan sakitnya hilang dengan sendirinya dalam waktu 7-10 hari.
3. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki khasiat baik untuk kulit, termasuk sebagai obat alami untuk mata bintitan. Kandungannya dapat meredakan nyeri, memiliki sifat antibakteri, dan antivirus.
4. Kantong Teh Hangat
Kantong teh hangat juga efektif untuk meredakan bintitan. Sifat antibakteri pada teh dapat membantu meredakan pembengkakan pada mata. Letakkan kantong teh hangat di atas mata yang terkena bintitan seperti saat mengompres dengan handuk hangat.