Changhong baru saja meluncurkan dua mesin cuci front loading terbaru di Indonesia, yaitu FWF8600S (kapasitas 8kg) dan FWF1200S (kapasitas 10kg), dengan berbagai fitur canggih yang bakal bikin mencuci jadi lebih efisien dan efektif. Penasaran apa saja keunggulannya? Yuk, simak!
Salah satu fitur unggulan mesin cuci ini adalah Steam Wash. Fitur ini menggunakan uap panas untuk menghilangkan bau tak sedap pada pakaian. Uap dengan suhu tinggi ini bisa menembus serat kain dan mengangkat bau, sekaligus menjaga kelembutan kain. Jadi, selain bersih, pakaian juga tetap terasa lembut dan segar!
Mesin cuci Changhong ini juga dilengkapi dengan drum berdiameter besar (530mm). Keunggulannya, drum besar ini memungkinkan proses pencucian yang lebih bersih dan pengeringan yang lebih cepat. Pakaian juga nggak bakal kusut, dan yang penting, nggak ada cucian yang terlilit atau terlipat saat proses pencucian. Bahkan, kamu bisa mencuci barang-barang besar seperti bedcover atau bedding tanpa masalah, jadi kamu nggak perlu repot-repot ke laundry.
Soal daya tahan, mesin cuci ini pakai motor Inverter BLDC, yang hemat energi, efisien, dan punya umur pakai yang lebih panjang. Kecepatan putarnya pun tinggi, mencapai 1400 rpm, yang sesuai dengan standar mesin cuci di Eropa, jadi hasil cucian dan pengeringannya maksimal.